Masakan Bu Yani, Siap Saji Sepanjang Waktu

Masakan Bu Yani, Siap Saji Sepanjang Waktu. Tersedia dalam berapa jenis pilihan, Ayam Pop Bu Yani, Cumi Spesial Bu Yani dan Ayam Pop Bu Yani
Selama dirumah saja, tukang jalan jajan jadi produktif kembali mencoba mempraktekkan aneka resep untuk menu makanan dan kue yang enak enak. Dari yang sederhana sampai yang rumit, dari yang gampil sampe kening mengernyit. Semuanya diubek ubek didapur sederhana dengan aneka teknik paripurna. Termasuk makanan saya kali ini, olahan simpel banget! Nasi goreng terasi dengan kucai. Menu peranakan yang semua bisa dibuat orang orang namun ada senytuhan cinta yang hanya saya yang bisa menaburkannya

Masakan Bu Yani, Siap Saji Sepanjang Waktu
Masakan Bu Yani, Siap Saji Sepanjang Waktu
Makan enak olahan sendiri. Tukang jalan jajan lagi rajin masak! Maafkan kalo nasi goreng sambal belacan kucainya dan Sambel tempenya tersembunyi karena sebenarnya aku pengen nunjukin masakan dari Ayam Pop Bu Yani yang penuh inovasi.

Cumi Spesial ala Bu Yani

Sebagai penambah selera dan penasaran dengan video masak cuminya jadilah aku penasaran dengan rasanya! Kamu ngga lagi ngelapin liur kaaaaan? Cumi ini berbumbu mlekoh dengan balutan santan. Rempah dengan daun kemangi super wangi membalut manja cumi yang teksturnya melawan saat dikunyah. Hempaskan manja didalam mulut dengan diuwek uwek ama nasi goreng buatanku.
Antara badan cumi dan kepala cumi punya tekstur yang berbeda sehingga seru kalau dikunyah. Dimakan selagi hangat? Semua aroma bumbu dan rempah berpadu maju mundur.

Cumi Spesial ala Bu Yani
Cumi Spesial Bu Yani
Anyway nasi goreng terasiku juga endowlita geungges lho. Aku tambahin potongan baso sapi dan kucai bikin rasanya dan aromanya jadi oriental peranakan ditambah sambel tempe yang njawani membuat gembira saluran pencernaanku yang menunggu makanan enak ini untuk dicerna. Sambal tempe sederhana ini cuman cabe, tomat, bawang putih, gula garem serta kemangi! Pokoknya hempassskan semua kelambung sampai suapan terakhir.

Yang mau pesen cumi spesial Pop Bu Yani Ini kepoin aja IG nya soalnya aku ngga bisa memastikan kapan ia muncul. Banyak makanan rumahan dan kuih muih tradisional yang sedep buat dipesen disana. Selamat makan

Ayam Woku belanga Ala Bu Yani ! 

Woku yang dimasak dalam belanga genks! Masakan Minahasa yang kaya rempah ini emang sedap banget kalau dimakan dengan nasi panas! Ini beneran menghadirkan peperangan dimulut.
Aku kaget lhooooo Pop Bu Yani Bisa buatin makanan Sulawesi, kupikir Makanan Padang doang kan yaaaak

Ayam Woku belanga Ala Bu Yani
Ayam Woku belanga Ala Bu Yani
Woku adalah bumbu makanan a'la Manado, provinsi Sulawesi Utara, Indonesia, yang terbuat dari berbagai macam bumbu dan biasa digunakan untuk memasak daging. Di Minahasa, Sulawesi Utara, terdapat dua jenis woku, yaitu woku balanga (dimasak dengan belangga), dan woku daun (dimasak dalam daun).

Nah ini makanan balance banget bumbu dan rempahnya. Woku dinilai memiliki cita rasa dan aroma yang khas.Jahe, daun jeruk, daun pandan, dan jahe merupakan bahan yang dinilai dapat memberikan aroma harum. apalagi ditambah daun kemangi sooooo sadaaaaap! rasa cabai nya sopaaaaaan banget. Sementara penambahan tomat mampu memberikan cita rasa segar dan bikin tampilannya cakep!
Aku dapetnya masih anget dikirim langsung dari dapur #ayampopbuyani. Begitu dibuka aromanya langsung menyeruak manja. #Woku ini juga bikin suka banget karena ayamnya empuk dan bebas banyak minyak. Masuk kemulut, dagingnya langsung ambrol kedalam mulut lalu meledaklah aneka rempah dan bumbu!

Keadaan memang sulit, bukan bearti kita ngga bisa makan enak. Boleh banget lhooo pesen buat makan karena ini beneran enak versi #tukangjalanjajan DIE DIE MUST TRY. Ayok gerakin ekonomi lokal biar semua tetap bisa berputar. Semoga semua bisa normal seperti dulu lagi. Tetep makan enak, pesennya di bang ojol aja ya. Kamu tetep #stayathome .

Ayam Pop Bu Yani

Pesennya di Pop Bu Yani yeeeeee! Banyak yang sedep sedep dan kudu dicoba.
Pengen makan nasi ama Ayam Pop dan voilaaaaa! Hidupku sungguh terbantu dengan @ayampopbuyani yang semlohai dengan sambal merah mlekoh yang ciamik. Ini pasti cabenya pilihan!. #AyamPop ini bisa aja kamu goreng asal celup kedalam minyak panas 1-2 menit aja sih untuk dapet efek efek kering dan gurih. Tapi kalau ngga mau nambahin minyak juga udah #PATOETDIPOEDJIKAN kok rasanya! Bawang putihnya sudah membuat ayam ini "terasa" hingga ke serat daging. Dagingnya yang empuk karena direbus dengan air kelapa langsung copot dan menyerah melepaskan diri dari tulangnya. Begitu dicocolin ke lado merah ini langsung berontak didalam mulut. Minyak cabenya langsung membalut rasa gurih daging.

Ayam Pop Bu Yani
Ayam Pop Bu Yani
Tinggal di uwek uwek kedalam nasi panas dan langsung dihempaskan kelambung. Ayam Pop ini sungguh berbahaya dan jahat ama nasi. Suka ngga berasa kalau sudah menyuapkan berkali kali. Sungguh solusi disaat harus #dirumahaja, Ayam Pop Bu Yani bisa dipesan online. Cek aja IG @ayampopbuyani nya dan temukan aneka menu makanan lezat disana. Yuk dukung temen temen UMKM kuliner untuk terus menghadirkan makanan enak. Mari kita makan enak walaupun hanya dirumah aja

Ada yang belom tahu ayam pop? Ayam pop adalah salah satu hidangan dari daging ayam yang berasal dari Sumatra Barat. Hidangan ini termasuk salah satu hidangan ayam goreng, namun yang membedakan ayam pop dengan ayam goreng lainnya adalah ayam pop memiliki warna yang masih putih pucat ketika selesai dimasak.

Ini dikarenakan sebelum digoreng, ayam yang sudah diberi bumbu direbus terlebih dahulu di dalam rebusan air kelapa dan bawang putih yang sudah dicincang, setelah itu ayam baru digoreng sebentar di dalam minyak panas agar matang sempurna dan memperoleh sedikit tekstur renyah. .
Ayam pop biasanya didampingi dengan samba lado tomat (sambal tomat, terbuat dari cabai giling yang dicampur dengan tomat yang dicincang) dan sayur daun singkong rebus.
Selamat makan semuanya dan Salam Yumcez

Gerakan Ekonomi Lokal Selama Pandemi

Ayoooo gerakin perekonomian lokal dengan tetep pesen makanan enak diluar. Selain ngga perlu repot belanja bahan makanan dan memasak kan yaaaa....
Oh ya, jika kalian males untuk masak, aku punya sepuluh rekomendasi makanan siap saji lainnya dan bisa kalian klik disini ya! Sudah uji rekomendasi dan siap berdendang didalam mulut.
Jangan lupa, banyak makanan enak disekelilingmu. Pastikan mereka terus bisa bikin makanan enak saat pandemi corona begini. Jangan cerewet masalah harga karena mereka sudah berjibaku ke pasar dan mempersiapkan makanan enak buat kita


Warga negara Indonesia yang cinta budaya dan kuliner Indonesia dan sekarang menetap di Pontianak. Berprinsip belajar terus menerus dan berusaha tetap dinamis. Berpikiran bahwa hasil tidak akan menghianati usaha serta percaya bahwa rejeki tidak mungkin tertukar.