Pilihan Makanan Lezat saat Natal




Bulan Natal selain menyebarkan sukacita dan kegembiraan kepada setiap orang, juga menjadi bulan makanan bagi para pecinta kuliner. Bagaimana tidak, momen Natal biasanya merupakan momen dimana makanan beraneka rasa melimpah ruah. Semua ini tentu saja menambah kesemarakan Natal.
Namun tak dapat dipungkiri makanan melimpah yang tersedia saat Natal banyak mengandung kolesterol tinggi. Bila menjadi tuan rumah pesta Natal, tentu saja kita dapat memilih untuk menyajikan makanan sehat. Namun jika kita menjadi tamu undangan pesta Natal, tentu saja mengkonsumsi makanan ini tak dapat dihindari. Tanpa strategi yang tepat, bisa-bisa Anda akan mendapati berat badan bertambah setelah pesta Natal usai.
Tapi jangan kuatir. Ada solusi tepat bagi Anda untuk terhindar dari kolesterol meskipun harus berhadapan dengan segala jenis makanan tersebut. Berikut ini adalah beberapa jenis makanan serta solusi untuk menyiasatinya.
 
1. Daging Kalkun Panggang
Kulit daging kalkun dan ayam mengandung lemak jenuh yang cukup tinggi. Setiap gram lemak jenuh mengandung lebih tinggi kalori dibandingkan protein atau karbohidrat. Lemak jenuh menyebabkan kadar kolesterol darah meningkat. Karenanya, pilih daging putih karena mengandung lemak lebih rendah daripada daging merah.
 
Solusi: Konsumsi bagian dada daging kalkun atau daging putih lainnya tanpa kulit.
 
2. Kentang Manis
Kentang manis adalah salah satu sayuran bernutrisi yang mengandung vitamin A dan C, juga kalsium dan potasium. Bahan makanan ini menjadi tidak sehat dikonsumsi jika diolah bersama dengan marshmallows, mentega dan gula.
Solusi: Jika harus menggunakan mentega dan gula, cukup dengan setengah takaran. Menggunakan marshmallow tetap diperbolehkan. Dengan demikian, kalori dan lemak akan hilang tanpa menghilangkan cita rasanya.
 

3. Camilan Penyerta Minuman
Hati-hati saat menghadiri pesta Natal, makanan kecil penyerta minuman dan berbagai pencuci mulut lainnya mengandung lemak sangat tinggi meski ukurannya kecil.
Solusi: Pilihlah udang dan buah-buahan segar sebagai makanan penutup yang bernutrisi dan rendah kalori.
 
4. Pancake Kentang
Pancake kentang ukuran medium mengandung lebih dari 250 kalori. Karena biasa diolah dengan cara digoreng, lemak yang dikandungnya menjadi tidak sedikit. Belum lagi ditambah topping yang berupa sour cream, merupakan jenis makanan lainnya yang dapat menambahkan berat badan.
Solusinya: Gunakan minyak zaitun daripada minyak jagung. Kendalikan diri Anda untuk hanya mengkonsumsi beberapa potong pancake kentang dengan saus apel dan tanpa pemanis di atasnya.
 
5. Popcorn Karamel
Sebenarnya popcorn merupakan makanan ringan dari biji padi-padian yang bernutrisi. Namun tambahan karamel gula maupun cairan pemanis lainnya dapat membuat makanan ini menjadi berlemak tinggi.
Solusinya: Buatlah popcorn yang tawar. Dengan kenikmatan yang sama, Anda terhindar dari kalori ekstra.
 
6. Egg Nog
Alkohol, heavy cream, telur dan gula dalam secangkir egg nog mengandung sekitar 340 kalori dan 19 gram lemak.
Solusinya: Buatlah egg nog rendah kalori dengan skim milk dan gula buatan.
 
7. Cakes Dan Cookies
Godaan dari makanan tinggi karbohidrat meningkat selama Natal. Nyatanya makanan berkabohidrat melepaskan serotonin, bahan kimia yang memperbaiki mood.
Solusinya: Konsumsi makanan ringan yang mengandung karbohidrat kompleks, seperti sereal atau crackers gandum.
8. Buttery Mashed Potatoes
Jenis makanan ini biasanya mengandung banyak susu, mentega dan garam. Secangkir mashed potatoes buatan sendiri yang dibuat dengan whole milk dan mentega mengandung 238 kalori.
Solusi: Lelehkan kentang tanpa susu, mentega, ataupun garam. Aduk bersama sodium rendah dan air kaldu ayam tanpa lemak.
 
Selain menyisati makanan khas Natal yang mengandung kolesterol tinggi, Anda juga dapat menerapkan 3 tips berikut ini:
  1. Manfaatkan aktivitas ngobrol dengan keluarga besar maupun teman untuk memperlambat hasrat makan Anda.
  2. Duduklah jauh dari meja makanan saat menghadiri pesta.
  3. Kunyah permen karet untuk mengurangi keinginan mengunyah makanan.
Selamat hidup sehat dan nikmati momen Natal Anda dengan penuh sukacita.

Warga negara Indonesia yang cinta budaya dan kuliner Indonesia dan sekarang menetap di Pontianak. Berprinsip belajar terus menerus dan berusaha tetap dinamis. Berpikiran bahwa hasil tidak akan menghianati usaha serta percaya bahwa rejeki tidak mungkin tertukar.