Menikmati Sore di Es teller 77


Greatfull day, itu yang bisa dirasakan saat bersantai menikmati sore yang indah, menikmati aroma sore, saying cuaca lumayan panas, jika setelah hujan akan ada aroma khas tropis yang bisa kita rasakan, bau tanah dan rumput yang basah terkena hujan dan kemudian mengering terkena sinar matahari. Pasti rasanya menyenangkan sekali mencium aromanya, pasti banyak warga Negara Indonesia yang sudah diluar negeri terutama yang berada dibukan Negara tropis. Apalagi ditambah dengan aroma kopi dan juga gorengan, sungguh menyenangkan.

Bersantai pada saat sore hari di Pontianak memang sangat menyenangkan, banyak pilihan tempat bersantai, mulai dari harga paling murah sampai harga mahal. Mulai dari minuman local sampai harga internasional. Minuman dan makanan yang disediakanpun bermacam-macam, sangat menyenangkan sekali untuk memilih dan mencobanya. Memang ada beberapa kue warung yang khas disediakan disini, selain itu juga di Pontianak sedang dipenuhi penjual gorengan, kalau dulu hanya goreng pisang, sekarang sudah lebih beragam menu gorengannya.
Kebetulan sore ini saya mengunjungi pusat perbelanjaan agar sedikit adem, kebetulan mall, selain menyediakan pusat perbelanjaan macam-macam barang, juga menyediakan tempat bersantai. Akhirnya kali ini saya putuskan untuk mampir ke salah satu tempat makan waralaba, es teller 77, yang kebetulan terkenal dengan es kacang merahnya, saya sempat menikmati minuman ini waktu saya masih di Malang. Kacang merah yang lembut dan gurih sangat menyenangkan. Pecah dimulut dengan sensasi yang luar biasa. Menikmati disore hari sungguh menyenangkan.
Kali ini saya bersama dengan 2 orang teman saya, ingin mencoba beberapa menu disana, setelah melihat daftar menu saya mencoba untuk menikmati es kelapa muda dengan alpukat serta nangka, saya lupa nama menunya ada :P , untuk makanan saya memilih untuk menikmati nasi goreng ikan asin. Sudah tidak sabar untuk menunggu makanannya datang. Memang tidak berapa lama setelah saya memesan makanan sudah datang, pelayanan yang ramah dan cepat cukup membuat saya lumayan terkesan. Yah memang tiap restoran waralaba biasanya punyanstandar masing-masing dalam menentukan pelayanan dan standart jualannya.

Bagaimana rasa minumannya? Kelapa muda dan nangka yang digunakan benar benar pas, kelapanya tidak terlalu muda atau tua, sedangkan nangkanya pas sekali matangnya, tercium dari aromany, dengan potongan yang tidak terlalu besar, pas untuk dinikmati dalam satu suapan, untuk alpukat yang digunakan masih ada rasa agak pahit sedikit, kemungkinan bukan musim alpukat sehingga susah mencari yang pas tuanya. Over all minuman ini cukup memuaskan dengan susu kental manis yang pas jumlahnya sehingga tidak menimbulkan rasa manis yang pekat, masih bisa dinikmati 

Nasi goreng yang dipesan kali ini adalah nasi goreng ikan asin, yang tergambar dalam benak saya adalah nasi goreng yang pedas dengan potongan ikan asin jambal yang gurih dan membal itu, uhhhh, membayangkannya saja saya sudah tidak sabar untuk menikmatinya. Entah mengapa, ternyata yang dimaksud ikan asin disini adalah teri medan, pupus sudah harapan saya untuk menikmati satu porsi nasi goreng dengan jambal, entah kenapa ikan teri itu di samakan dengan ikan asin, apakah karena memang sama-sama asin? Saya belum menemukan jawabannya. Nasi goreng ini tidak terlalu pedas, dengan potongan paprika hijau dan kuning yang menghiasinya, dengan tambahan acar timun dan potongan tomat. Dengan ala Chinese food, nasi goreng ini tidak menggunakan kecap atau saos tomat didalamnya.
Oh ya, saya mendapatkan tambahan kerupuk udang sebagai pelengkapnya, untuk menikmatinya, saya menambahkan lagi sedikit kecap, saos sambal dan cabe untuk menikmatinya.rasa yang saya tambahkan cukup menambah sensasi yang saya nikmati. Over all, harga yang ditawarkan dengan rasa dan pelayanan cukup seimbang. Lumayan puas untuk makanan yang saya makan, walaupun ini bukan rasa maksimal yang pernah saya dapatkan.
Warga negara Indonesia yang cinta budaya dan kuliner Indonesia dan sekarang menetap di Pontianak. Berprinsip belajar terus menerus dan berusaha tetap dinamis. Berpikiran bahwa hasil tidak akan menghianati usaha serta percaya bahwa rejeki tidak mungkin tertukar.